Selasa, 25 Maret 2014

Anak-Anak Menyelamatkan Nenek Di Lintasan Kereta Api

Mungkin kita orang Indonesia bisa belajar sedikit dari kejadian ini.

Tujuh pelajar SD yang semuanya perempuan, baru saja dinyatakan sebagai "pahlawan kecil" setelah mereka berinisiatif menyelamatkan seorang nenek di kursi roda yang terjebak di lintasan kereta api di Prefektur Yamanashi. Rupanya sang nenek yang mendengar bunyi sirene datangnya kereta api tetap saja nekat menerobos palang pintu pertama. Setelah sukses memacu kursi rodanya, dia pun ketakutan karena palang pintu kedua sudah tutup. Terjebaklah dia.

Untungnya, ada tujuh pelajar SD yang kebetulan sedang dalam perjalanan pulang dari sekolah dan melihat sang nenek terjebak. Salah satunya menekan tombol darurat di dekat palang pintu lintasan kereta api (catatan: di Jepang tidak ada karyawan penjaga pintu lintasan, karena itu disediakanlah tombol darurat yang kalau ditekan maka sang kondektur harus segera memberhentikan keretanya). Lalu mereka bergotong royong mengangkat palang pintu untuk menyelamatkan sang nenek.

Simak anak-anak pemberani tersebut di berita televisi berikut ini...



Lintasan Kereta Api Jepang
Lintasan Kereta Api Jepang

Apa yang bisa kita pelajari dari kasus ini?

Pertama, jangan berhenti di depan palang pintu lintasan kereta api meskipun kelihatannya aman. Kedua, jangan menerobos palang pintu lintasan kereta api meskipun kelihatannya kereta api masih jauh. Dan ketiga, jagalah kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya karena di sepanjang rel kereta api di Jepang, kita tidak akan melihat banyak sampah seperti di Indonesia.

0 komentar:

:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n:

Posting Komentar