Kamis, 21 Februari 2013

Kapal Pesiar Mewah Hadiahi Penumpang Jubah Mandi Bekas

img 
Meksiko - Setelah terombang-ambing 4 hari di Semenanjung Yucatan, Meksiko, kapal pesiar mewah Carnival Triumph akhirnya berlabuh di Alabama. Kapal pesiar memberi hadiah jubah mandi gratis. Tapi, jubah tersebut bekas dan bau. Ya Ampun!

Setelah mengalami kebakaran mesin pada hari Minggu (10/2) pagi, kapal pesiar Carnival Triumph pun tak bisa melanjutkan perjalanan. 4.000 penumpang terombang-ambing di lautan.

Penumpang tersiksa dengan toilet mampet dan terpaksa menggelar kasur di geladak karena kegerahan. Untuk menghibur penumpang, Carnival Triumph membolehkan para penumpang membawa pulang jubah mandi yang digunakan penumpang selama di kapal, 

"Tentu saja, jubah mandi dari Carnival Triumph gratis," tertulis dalam akun resmi Twitter @carnivalcruise seperti dilansir The Sydney Morning Herald, Selasa (19/2/2013).

Namun, bukannya disambut gembira, Carnival Cruise malah di-bully di Twitter. "Siapa yang mau jubah mandi bau?!" tweet seseorang di North Carolina, Astrid Martinez.

Sementara pengguna Twitter lainnya, Natalie Eshaya, menyindir, "Oh, baik banget deh." Sedangkan Paul Nather di Twitter juga malah ingin menjual jubah mandi ini di eBay.

Jubah mandi menjadi lambang dari mimpi buruk penumpang selama berada di kapal pesiar. Mereka menggunakannya untuk menarik perhatian saat berdiri di atas kapal pesiar yang terombang-ambing.

Tidak cuma jubah mandi, perusahaan Carnival Triumph juga berjanji akan mengembalikan uang, menawarkan perjalan lainnya pada penumpang, dan memberikan biaya tranasportasi ke rumah. Wisatawan juga menerima biaya ganti rugi sebesar US$ 500 (Rp 4,8 juta).

Tapi penderitaan penumpang belum berakhir. Bus yang membawa mereka ke New Orleans mogok di tengah jalan. Ada juga penumpang kehilangan barang. Tak heran, kurang dari 24 jam setelah penumpang dievakuasi, ada dari mereka yang langsung melayangkan gugatan.

0 komentar:

:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n:

Posting Komentar